peoplepill id: hari-arif-wibowo
HAW
6 views today
8 views this week
The basics

Quick Facts

Education
Military Academy
Magelang City, Central Java, Indonesia
The details (from wikipedia)

Biography

Mayor Jenderal TNI Hari Arif Wibowo, S.I.P., M.Tr.(Han). (lahir 9 November 1968) seorang perwira tinggi TNI-AD yang sejak 21 Februari 2024 mengemban amanat sebagai Komandan Pusat Kesenjataan Artileri Pertahanan Udara.

Hari, merupakan lulusan Akademi Militer (1992) dan Dikreg 45/2007 Seskoad ini berasal dari kecabangan Artileri Pertahanan Udara dan mengawali karir militernya ketika dilantik sebagai Letnan Dua pada 1 Agustus 1992. Jabatan terakhir jenderal bintang dua ini adalah Asisten Logistik Kepala Staf Angkatan Darat.

Riwayat Pendidikan

Hari Arif Wibowo, yang lahir di Padang ini menghabiskan masa kecilnya di Dumai, Riau. Hari merampungkan pendidikannya di SMP Negeri Karang Anyar, Dumai (1984) dan SMA Negeri 1 Dumai (1987). Kemudian, suami dari Dian Kurnia Sofyawati ini sempat berkuliah di Fakultas Pertanian UPN Veteran Yogyakarta selama beberapa semester hingga akhirnya berhasil diterima sebagai salah satu Taruna Akademi Militer setelah mengikuti serangkaian seleksi yang ketat pada tahun 1989. Meskipun demikian, Hari berhasil merampungkan jenjang pendidikan S1 pada Program Studi Ilmu Administrasi Negara, Universitas Terbuka (2006) dan S2 Universitas Pertahanan Indonesia (2017).

Riwayat Jabatan

  • Danton Arhanudri 3
  • Danrai Arhanudri 3
  • Kabag Program dan Latihan Pussenarhanud Kodiklatad (2008—2010)
  • Danyon Arhanudri 3(2010—2011)
  • Dandim 0616/Indramayu (2011—2013)
  • Aslog Kasdam VII/Wirabuana
  • Staf Ahli Pangdam XVI/Pattimura Bidang Hukum dan Humaniter (2017—2018)
  • Paban V/Dalada Slogad (2018—2020)
  • Kadisadaad (2020—2022)
  • Waaslog Kasad Bidang Bekpalkes (2022—2023)
  • Aslog Kasad (2023—2024)
  • Danpussenarhanud (2024—sekarang)
The contents of this page are sourced from Wikipedia article. The contents are available under the CC BY-SA 4.0 license.
Lists
Hari Arif Wibowo is in following lists
comments so far.
Comments
From our partners
Sponsored
Credits
References and sources
Hari Arif Wibowo
arrow-left arrow-right instagram whatsapp myspace quora soundcloud spotify tumblr vk website youtube pandora tunein iheart itunes