Gope T. Samtani
Quick Facts
Biography
Gobind Tejoomal Samtani atau lebih dikenal masyarakat dengan nama Gope T. Samtani (lahir di Surakarta, 1 Oktober 1943; umur 76 tahun) merupakan seorang pengusaha dan produser film dari Indonesia. Ia merupakan pendiri sekaligus pemilik rumah produksi Rapi Films.
Pada masa mudanya, Gope sempat berkeinginan menjadi seorang dokter namun cita-citanya tidak kesampaian. Ia lantas menjadi pedagang pakaian sebelum kemudian mendirikan rumah produksi Rapi Films. Gope sendiri sudah hobi menonton film sejak usia kanak-kanak.
Modalnya pada saat Gope mendirikan Rapi Films pada tahun 1968 sekitar Rp 3 juta. Untuk usahanya ini ia tidak segan-segan meminta nasihat kakaknya, Subagio, yang sudah berpengalaman sebagai produser melalui PT Sambung Film. Turino Djunaidi dari PT Sarinande Film juga menjadi tempatnya bertanya. Pada 1970 produksi PT Rapi Film yang pertama sukses dibuat dengan judul Air Mata Kekasih. Dengan produksi rata-rata tiga film per tahun, perusahaan Gope sampai awal 1985 sudah menghasilkan 45 judul.
Pernah mendapat penghargaan Parfi sebagai Produser Teladan, Gope juga sudah dua kali memperoleh piala Antemas, penghargaan untuk film terlaris. Film-film tersebut: Rahasia Perkawinan (pada FFI 1981 Semarang) dan Nyi Blorong (FFI 1983 di Medan).