peoplepill id: stephanie-poetry-dougherty
SPD
Indonesia
1 views today
1 views this week
Stephanie Poetri Dougherty
Indonesian singer

Stephanie Poetri Dougherty

The basics

Quick Facts

Intro
Indonesian singer
Places
Work field
Age
24 years
Instruments:
The details (from wikipedia)

Biography

Stephanie Poetri Dougharty (lahir di Jakarta, 20 Mei 2000; umur 19 tahun) merupakan seorang penyanyi Indonesia yang merupakan anak dari penyanyi Titi DJ dan ayahnya yang berkebangsaan Amerika, Andrew Hollis Dougharty. Stephanie memiliki 3 saudara tiri dari hasil pernikahan ibunya terdahulu yaitu, Salmaa Chetizsa Muchtar dan saudara kembarnya, Salwaa Chetizsa Muchtar serta Daffa Jenaro Muchtar. Stephanie baru dikenal publik setelah singel yang berjudul I Love You 3000 dan I Love You 3000 II

Kehidupan dan karier

2000-2015: Kehidupan awal dan awal karier

Stephanie Poetri Dougherty lahir pada 20 Mei 2000 di Jakarta. Ia merupakan anak dari Titi Dwi Jayati (Titi DJ), seorang penyanyi asal Indonesia, dengan suami keduanya, guru musik asal Amerika Serikat, Andrew Hollis Dougharty. Ia merupakan anak bungsu dan memiliki tiga orang kakak tiri yang bernama Salmaa Chetizsa Muchtar, Salwaa Chetizsa Muchtar, dan Daffa Jenaro Muchtar.

Ia mengikuti ajang pencarian penyanyi berbakat Indonesian Idol Junior pada tahun 2014. Kemudian, pada tahun 2015, ia juga menyanyikan Bimbang karya Melly Goeslaw, untuk musik film Ada Apa Dengan Cinta? 2.

2016-sekarang: Appreciate dan I Love You 3000

Pada 12 April 2019, Stephanie Poetri merilis lagu Appreciate yang ditulis oleh dirinya dan ibunya, Titi DJ. Selain itu, ia dan Titi DJ menjadi produser eksekutif dalam lagu tersebut. Lagu tersebut di bawah naungan perusahaan musik Indonesia, Trinity Optima Production. Video musik lagu tersebut dirilis pada 19 April bersamaan dengan rilisnya lagu tersebut dalam versi bahasa Inggris. Video musik diunggah di kanal YouTube pribadinya dan telah ditonton lebih dari dua juta kali.

Lalu pada 3 Juni 2019, ia merilis lagu I Love You 3000 yang ia tulis sendiri, terinspirasi dari film Marvel, Avengers: Endgame. Ia melibatkan sang ibu dalam pembuatan, selain menjadi produser eksekutif, Titi DJ juga menjadi suara latar untuk lagu tersebut. Ia tak hanya membuat tersebut sendiri, namun, ia juga berperan besar dalam pembuatan video musik. Video musik dirilis pada 6 Juni 2019 lewat kanel YouTube pribadinya. Dalam waktu kurang lebih satu bulan lagu tersebut viral, video musik lagu itu sampai September 2019 telah diputar lebih dari 30 juta kali dan 28 juta kali di Spotify. Lagu tersebut menduduki posisi teratas di Global Viral 50 Spotify menyalip lagu Lalala dari y2k-bbno$ dan The Git Up dari Blanco Brown. Lagu tersebut juga menempati posisi kedua setelah SeƱorita dari Camila Cabello dan Shawn Mendes di Indonesia Top 50 Spotify. Lagu tersebut juga masuk 50 besar viral Spotify di Malaysia, Thailand, Singapura, hingga Taiwan.

Kesuksesan lagu I Love You 3000 membuat Stephanie dikontrak oleh perusahaan rekaman asal Amerika Serikat, 88 Rising. Pernyataan itu ia sampaikan saat diwawancarai oleh kanal YouTube The Lunch Table seusai ia tampil di festival musik bertajuk Head in the Clouds Festival yang menampilkan musisi besutan 88 Rising. Ia menjadi musisi ketiga asal Indonesia yang bergabung 88 Rising setelah Rich Brian dan NIKI.

Stephanie berkolaborasi berkolaborasi dengan salah satu anggota boyband asal Korea Selatan GOT7, Jackson Wang. Ia berkolaborasi dengan Jackson untuk versi remiks dari lagu I Love You 3000 dengan tajuk I Love You 3000 II. Duet mereka tersebut terungkap dari daftar lagu dalam album Head in the Clouds II yang dirilis pada 11 November 2019. Album tersebut berhasil menduduki puncak tangga lagu di Tiongkok. Selain itu, sejumlah lagu dalam album bertajuk Head In The Clouds II cukup sukses di negara tersebut, termasuk I Love You 3000 II dengan menduduki peringkat pertama.

Diskografi

Singel

  • Bimbang (duet dengan Goodbye Felicia, 2015)
  • Appreciate (versi bahasa Indonesia dan Inggris, 2019)
  • I Love You 3000 (2019)
  • I Love You 3000 II (duet dengan Jackson Wang, 2019)

Penghargaan dan nominasi

TahunNegaraPenghargaanKategoriNominasiHasil
2019Korea SelatanMnet Asian Music Awards (MAMA) 2019Best Asian Artist IndonesiaBersama Andmesh KamalengMenang
The contents of this page are sourced from Wikipedia article. The contents are available under the CC BY-SA 4.0 license.
Lists
Stephanie Poetri Dougherty is in following lists
comments so far.
Comments
From our partners
Sponsored
Credits
References and sources
Stephanie Poetri Dougherty
arrow-left arrow-right instagram whatsapp myspace quora soundcloud spotify tumblr vk website youtube pandora tunein iheart itunes