Fajar Gegana
Quick Facts
Biography
Fajar Gegana (Aksara Jawa :ꦥ꦳ꦗꦂꦒꦺꦒꦤ, lahir 12 Mei 1987) adalah Wakil Bupati Kulon Progo sisa masa jabatan 2017–2022. Ia menggantikan posisi Sutedjo yang sudah dilantik menjadi Bupati Kulon Progo pengganti Hasto Wardoyo pada 7 November 2019. Sehari-hari, Ia dikenal sebagai wirausaha (termasuk ke dalam Pengurus HIPMI) sekaligus Pengurus DPC PDIP Kulon Progo (Wakil Ketua DPC). Ia terpilih sebagai wakil bupati pada sidang yang dilakukan oleh DPRD Kulon Progo pada tanggal 9 April 2020 mengungguli beberapa calon lainnya seperti Agus Langgeng Basuki. Sebagai catatan, Fajar unggul 28 suara dari calon lainnya yakni Agus Langgeng Basuki yang meraih 12 suara.
Setelah terpilih sebagai wakil bupati, salah satu program kerjanya adalah menggalakkan kembali semangat "Bela Beli Kulon Progo" untuk mendukung UMKM yang terdampak pandemi COVID-19 di Kulon Progo.