H. Masagoes Ismail Ning (lahir di Jakarta, 30 Oktober 1968; umur 51 tahun) adalah seorang pengusaha Indonesia. Ia mengelola beberapa perusahaan, diantaranya sebagai Presiden Direktur PT Internux, Chairman Pacto Ltd, Komisaris PT Bank Lippo Tbk (1996-2003) serta sebagai Presiden Komisaris Metropolis Propertindo Utama. Selain itu ia juga menjabat sebagai Presiden Komisaris PT Gowa Makassar Tourism Development Tbk. Ia dipandang sebagai salah seorang pengusaha muda tersukses di Indonesia.
Ismail menamatkan pendidikannya di Fakultas Ekonomi Universitas Trisakti pada tahun 1993. Ia merupakan putra dari konglomerat Indonesia, Hasyim Ning (ayah) dan Ratna Maida Ning (ibu).